JANGKAR

Aku berfikir karna itu aku ada dan aku berfikir karna itu aku sadar akan keberadaan ku.

Wilujeng Blogs HIMAPA OSIRIS

HIMAPA OSIRIS....Tuhan Bersama Orang-orang yang Berani!!!Sekretariat:Jl.Soekarno-Hatta No. 456 Bandung

Janji HIMAPA OSIRIS

  1. HIMAPA OSIRIS Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
  2. HIMAPA OSIRIS Berbakti dan Menjalankan kewajibannya kepada bangsa, tanah air dan umat manusia umumnya serta Almamater PKN LPKIA Bandung khususnya.
  3. HIMAPA OSIRIS Menjunjung tinggi kemanusiaan
  4. HIMAPA OSIRIS Sadar bahwa Alam beserta isinya adalah anugerah Tuhan Yang Maha Esa yang wajib dijaga.
  5. HIMAPA OSIRIS Wajib memelihara tali persaudaraan antara Pecinta Alam lain dan sesama anggota HIMAPA OSIRIS.
  6. HIMAPA OSIRIS Wajib menjaga nama baik HIMAPA OSIRIS dan Almamater.

Senin, 29 Maret 2010

Mengenal Standar Peralatan Caving

Kondisi alam yang berbeda dari biasanya (panjat tebing, hutan dan gunung) mengharuskan setiap Caver/ penelusur untuk membawa dan dapat menggunakan peralatan yang bisa dikatakan khusus ini. Terlebih lagi dengan teknik-teknik yang berkenaan dengan peralatan dan tali-temali. Selain itu seorang penelusur di tuntut untuk dapat memberikan pertolongan serta evakuasi korban digoa. Medan sempit, gelap, berlumpur, sungai, danau bahkan air terjun di dalam perut bumi ini kadang membuat kita lalai, selain faktor alam. Berdasarkan ini, hingga sekarang telah banyak ditemukan alat-alat baru demi menunjang kegiatan ini termasuk dapat menjamin keselamatan, berikut peralatan caving yang terbagi dua, yaitu Peralatan pribadi dan Peralatan SRT (Single Rope Technique)


•Helm Speleo/ helm khusus untuk penelusuran goa. Helm ini dirancang untuk menahan benturan keras dan reruntuhan batu dari atas, memiliki tali pita yang bisa di atur dan dikencangkan sesuai dengan keinginan, srta terdapat tempat untuk menaruh lampu seperti boom karbit, dan senter/head lamp, helm ini pun harus teruji kekuatan dari UIAA yaitu standar Internasional untuk menguji kelayakannya.

•Boom/Generator Carbide. Merupakan sebuah tabung yang terdiri dari dua bagian, tabung atas tempat menampung air yang telah dilengkapi dengan regulator, saluran gas, serta lobang tempat pengisian air. Tabung bawah di gunakan untuk mengisi karbit, dari percampuran karbit dengan air menghasilkan gas Acetilane yang dihubungkan keselang Aceto pada helm.

•Cover All. Pakaian yang dirancang khusus untuk penelusuran goa, pakaian ini antara baju dan celana tersambung menjadi satu, bagian atas berlengan panjang terbuat dari serat khusus seperti parasut yang tidak terlalu tebal namun pada bagian siku dan bahu ada tambahan bahan karena seringnya terjadi gesekan pada bagian-bagian tersebut. Pakaian ini jug berfungsi untuk menahan panas serta menahan dingin pada medan yang berair.

•Alat Penerangan. Dalam kegiatan telusur goa, sumber penerangan yang digunakan minimal empat buah dan tidak tergantung satu sama lain karena alat penerangan ini dibagi dalam dua jenis yaitu elektrik seperti, senter dan head lamp yang kedua non elektrik mati atau kehabisan batere, lilin dan boom karbit dapat difungsikan, selain itu kegunaannyapun berbeda.

•Sepatu. Merupakan sepatu yang terbuat dari karet, mempunyai gigi-gigi pada sol bawahnya agar tidak licin saat berjalan, mudah dipakai dan dilepaskan untuk mengeluarkan kotoran yang masuk, sepatu militer juga dapat digunakan. Keduanya mempunyai kelemahan dan kelebihan masing-masing.

•Descender. Alat ini digunakan sebagai alatbantu turun dengan tali, seperti Capstand (ada 2 jenis, yaitu yang simple dan autostop), whale tail, rack (ada 2 jenis yang open dan close rack)

Tidak ada komentar: